Pemerintah Optimis Target Pertumbuhan Ekonomi 2012 Tercapai
Selasa, 13 Desember 2011 – 15:14 WIB

Pemerintah Optimis Target Pertumbuhan Ekonomi 2012 Tercapai
JAKARTA - Pemerintah optimis target pertumbuhan ekonomi (PE) Indonesia tahun depan sebesar 6,7 persen bisa tercapai asal berbagai pembangunan infrastruktur terlaksana. Karenanya, RUU Pengadaan Lahan guna mendorong pembangunan infrastruktur harus segera diselesaikan. Sebelumnya Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Hartadi Sarwono menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2011 menggembirakan. Pasalnya, Indonesia mampu mempertahankan pertumbuhan ekonominya di tengah gejolak global dan menurunnya pertumbuhan ekonomi di negara-negara lain. "Pertumbuhan ekonomi Indonesia sampai kuartal III 2011 cukup tinggi dibandingkan negara-negara regional lainnya," ujarnya.
"Kami optimis target akan tercapai sesuai rencana," kata Menteri Keuangan Agus Martowardojo dalam keterangan persnya, Selasa (13/12).
Baca Juga:
Meski tidak terlepas dari situasi perkembangan ekonomi global, angka pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2012 dapat sesuai target yang telah ditetapkan asalkan hambatan jangka pendek dapat teratasi. Hambatan tersebut antara lain terkait regulasi, misalnya Undang-Undang Pembebasan Lahan yang sangat diperlukan sebagai landasan pembangunan infrastruktur. "Jika kita bisa mengatasi, misalnya UU Pembebasan Lahan, itu akan mampu mendorongnya," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Pemerintah optimis target pertumbuhan ekonomi (PE) Indonesia tahun depan sebesar 6,7 persen bisa tercapai asal berbagai pembangunan infrastruktur
BERITA TERKAIT
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April