Pemerintah Pastikan Permudah Izin Ekspor
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pedagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, pihaknya akan mempermudah perizinan semua perusahaan untuk melakukan ekspor.
Dia mengharapkan kebijakan itu bisa membuka keran ekspor Indonesia ke negara-negara lain.
"Kami berupaya buka ke pasar-parar nontradisional. Target kami Afrika, Asia bagian selatan dan Timur Tengah," kata Enggartiasto saat melepas ekspor ayam nuget di Pabrik PT Belfoods Indonesia, Bogor, Kamis (22/3).
Sebanyak enam ribu kilogram ayam nuget dilepas untuk diekspor ke Jepang, hari ini.
Menurut Enggartiasto, menembus pasar Jepang sangat sulit sehingga langkah ini diharapkan bisa membuka peluang ekspor ayam di negara-negara lain.
"Karena persyaratan tinggi berbagai hal sangat hati-hati. Tetapi kami sudah memahami dan menyaksikan bagaimana untuk kepentingan domestiknya, mereka sangat memproteksi," kata dia.
Enggartiasto juga menyampaikan, Indonesia punya nilai plus untuk ekspor karena karakter pangannya terjamin sertifikat halal.
Berbeda dengan Tiongkok dan Thailand, kata dia, negara-negara lain merasa Indonesia lebih tepercaya soal kehalalan pangan.
Sebanyak enam ribu kilogram ayam nuget dilepas untuk diekspor ke Jepang hari ini.
- Kemenhub Diminta Lebih Bijak soal Pelarangan Truk Sumbu 3 di Hari Besar Keagamaan
- Indonesia Impor Susu Besar-Besaran termasuk dari Malaysia, Peternak Protes
- Dua Menteri ini Apresiasi Kolaborasi Multi-Helix Sampoerna untuk Bantu UMKM Ekspor Produk
- Pemerintah Dorong Pengembangan Sistem Indonesia National Single Window
- Wujudkan Ketahanan Pangan, Bulog Menjamin Rantai Pasok Beras
- Ini Peran dan Kontribusi Bea Cukai Terhadap Penerimaan Negara & Pengawasan Perdagangan