Pemerintah Pastikan Tidak Ada Soal yang Bocor
Kamis, 12 April 2012 – 07:17 WIB

Pemerintah Pastikan Tidak Ada Soal yang Bocor
JAKARTA - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) sudah semakin dekat. Pekan depan UN tingkat SMA/MA dan SMK akan dilangsungkan. Tidak ingin kecolongan, pemerintah terus melakukan pengawasan ketat atas distribusi soal di seluruh wilayah di Indonesia. Kabalitbang Kemendikbud Chairil Anwar Notodiputro memastikan hingga saat ini tidak ada kebocoran soal.
"Sampai saat ini, kita pastikan tidak ada soal yang bocor ataupun palsu," ujar Chairil kepada Jawa Pos, Rabu (11/4). Chairil menuturkan, pemerintah telah melakukan beberapa tindakan untuk mengantisipasi diantaranya membuat naskah soal yang berbeda.
Baca Juga:
Pengawasan yang dilakukan pun cukup ketat. "Sangat ketat dalam printing bahkan sampai pendistribusiannya. Sampai saat ini belum ada kabar kebocoran soal,"jelas Chairil.
Karena itu, pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak tergoda dengan pihak-pihak yang mengaku memiliki kunci jawaban ataupun bocoran soal. "Nggak ada soal yang bocor atau palsu. Tolong bagi masyarakat, kalau ada yang mau menjual soal, jangan dipercaya. Karena daerah satu dengan yang lain naskah soalnya berbeda," jelasnya.
JAKARTA - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) sudah semakin dekat. Pekan depan UN tingkat SMA/MA dan SMK akan dilangsungkan. Tidak ingin kecolongan,
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral