Pemerintah Semakin All Out Turunkan Angka Stunting
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah terus berusaha menurunkan angka stunting pada anak-anak di berbagai penjuru Indonesia.
"Kita turunkan angka stunting sehingga anak-anak kita bisa tumbuh menjadi generasi yang premium," kata Presiden Joko Widodo alias Jokowi, Jumat (16/8).
Stunting ialah sebuah kondisi di mana tinggi badan seseorang jauh lebih pendek dibandingkan tinggi badan orang seusianya.
BACA JUGA: Wagub Jatim Dorong Kades Alokasikan Dana Desa untuk Turunkan Angka Stunting
Penyebab utama stunting ialah kekurangan gizi kronis sejak bayi dalam kandungan hingga masa awal anak lahir yang biasanya tampak setelah anak berusia dua tahun.
Pada masa pemerintahan keduanya, Jokowi mengusung misi SDM Unggul, Indonesia Maju dengan meningkatkan kualitas kesehatan dengan pengembangan inovasi dan budaya hidup sehat.
Pengamat kebijakan Agus Pambagio mengatakan, pidato Jokowi menunjukkan komitmen presiden yang sangat serius terhadap kualitas sumber daya manusia Indonesia. Salah satunya melalui upaya penurunan angka stunting.
“Presiden berulang kali memerintahkan upaya mengatasi stunting pada anak Indonesia dan pidato kemarin menunjukkan masalah ini kembali menjadi fokus presiden dan kabinet mendatang,” jelas Agus.
Pemerintah terus berusaha menurunkan angka stunting pada anak-anak di berbagai penjuru Indonesia.
- Polres Inhu Menanam Cabai Dukung Program Asta Cita terkait Ketahanan Pangan
- Diundang Respati-Astrid ke Angkringan, Jokowi: tetapi yang Bayarin, Saya
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini
- Tekan Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
- Gandeng UNSIKA, Peruri Perkuat Program Penurunan Stunting di Karawang
- Mendes Yandri Pastikan Desa Bakal Berpartisipasi Menyukseskan Program Makan Bergizi