Pemerintah Sudah Sediakan Angkutan Murah Medan-Kualanamu
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memberi solusi bagi para penumpang yang merasa keberatan dengan biaya tiket kereta api Rp 80 ribu dari Medan menuju Bandara Kualanamu. Dahlan menganjurkan pihak yang keberatan dengan harga tiket kereta api untuk menggunakan jasa layanan Damri yang harganya jauh lebih murah.
"Kita sudah sediakan angkutan yang sangat murah, namanya Damri. Dari Polonia ke bandara (Kualanamu, red) cuma Rp 15 ribu," utur Dahlan usai menghadiri acara buka puasa bersama Presiden dan 5 ribu anak yatim yang digelar oleh BRI di JCC Hall B, Jakarta, Kamis (25/7) malam.
Selain itu, ada pula Damri dari Terminal Amplas ke Kualanamu dengan harga tiket Rp 10 ribu. Karenanya, warga yang merasa keberatan dengan mahalnya harga tiket kereta api untuk naik Damri.
"Ya sudah, jangan naik kereta api kalau gak mau bayar mahal. Wahai para penumpang naik saja Damri. Selesai toh?" tukas mantan Dirut PLN itu.
Diakuinya pula, salah satu keluhan adalah tentang airport tax di Kualanamu yang mencapai Rp 100 ribu. Dahlan menambahkan, mahal atau murah itu tergantung pada pelayanan yang diberikan di Bandara Kualanamu.
"Kalau dibilang mahal terus maunya berapa? Kalau mau murah apa mau balik ke Bandara Polonia lagi," tegasnya.(chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memberi solusi bagi para penumpang yang merasa keberatan dengan biaya tiket kereta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tingkatkan Pelayanan Bandara, IAS Group Luncurkan GSE Teknologi Terbaru
- Winn Gas Luncurkan Produk Inovasi Terbaru, Ibu-Ibu Pasti Suka
- Lewat Cara ini SIG Dukung Inisiatif Kementerian BUMN Mewujudkan Asta Cita
- Baru Dirilis Awal Januari, Andal by Taspen Telah Diunduh Lebih Dari 1 Juta Peserta
- Menteri PPPA Ingin Tingkatkan Taraf Hidup Perempuan
- Bank Mandiri Promosikan Sektor IT ke Investor Hong Kong