Pemerintah Tak akan Hapus Subsidi
Selasa, 10 Mei 2011 – 10:56 WIB

Pemerintah Tak akan Hapus Subsidi
JAKARTA - Meski dinilai sangat membebani anggaran negara, namun pemerintah memastikan belum ada opsi apapun untuk mengurangi subsidi. Pemerintah tetap akan menyalurkan subsidi pada BBM, listrik, pupuk, serta subsidi keekonomian lainnya.
"Tidak ada istilah penghapusan. Subsidi tetap diberikan sampai masyarakat tidak perlu lagi subsidi. Tolong itu dicatat baik-baik," tegas Menteri Koordinator Ekonomi, Hatta Rajasa, kepada wartawan di Jakarta, Selasa (10/5).
Baca Juga:
Penegasan ini, kata Hatta, sekaligus guna menjawab berkembangnya isu bahwa pemerintah akan mengurangi subsidi secara perlahan hingga tahun 2014 mendatang. Menurut Hatta pula, yang benar adalah pemerintah hanya akan mengatur pola pemberian subsidi dan bukan menghapus.
"Roadmap (guna) mengatur penyaluran subsidi itu yang sekarang masih dikerjakan di ESDM. Karena yang benar itu pengaturan, dan tidak ada opsi penghapusan. Jadi, kita tunggu saja. Jangan berasumsi apapun," kata Hatta.
JAKARTA - Meski dinilai sangat membebani anggaran negara, namun pemerintah memastikan belum ada opsi apapun untuk mengurangi subsidi. Pemerintah
BERITA TERKAIT
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Melahirkan Ahli Keuangan Investigator Jadi Strategi IAPI Menjaga Kepercayaan Publik
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- HUT ke-50 TMII, Bank Raya Hadirkan Kemudahan Transaksi Untuk Para Pengunjung