Pemerintah tak Fasilitasi WNI yang Akan Berperang ke Palestina

jpnn.com - JAKARTA - Menko Polhukam Djoko Suyanto menegaskan pemerintah Indonesia tidak memfasilitasi kepergian WNI untuk berperang di Jalur Gaza.
Ia menyatakan kepedulian dan solidaritas masyarakat muslim Indonesia terhadap tragedi kemanusiaan di Jalur Gaza, Palestina, akan lebih bermanfaat apabila diwujudkan dalam bentuk kemanusiaan, bukan bantuan perlawanan bersenjata.
“Pemerintah tidak akan memfasilitasi apabila keinginan ke Palestina itu untuk berperang,” ujar Djoko melalui pesan singkatnya pada wartawan, Sabtu (2/8).
Pernyataan tersebut disampaikan Djoko dalam menanggapi keinginan sebagian masyarakat muslim di tanah air, yang ingin membantu warga Palestina dengan mengangkat senjata melawan agresi Israel di Jalur Gaza.
Menurut Djoko, Indonesia tidak akan melakukan demikian karena Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah menyerukan gencatan senjata dan meminta penghentian serangan brutal terhadap warga sipil di wilayah konflik tersebut.
“Indonesia juga secara konsisten dan tegas mendukung kemerdekaan bangsa Palestina,” ujar Djoko. (flo/jpnn)
JAKARTA - Menko Polhukam Djoko Suyanto menegaskan pemerintah Indonesia tidak memfasilitasi kepergian WNI untuk berperang di Jalur Gaza. Ia menyatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hukum Berat Oknum Pengacara Hedon Pelaku Suap Hakim Rp 60 Miliar
- Jaksa KPK Ungkap Selain Mbak Ita, Iswar Aminuddin Dapat Jatah
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Heikal Safar Puji Komitmen Mendiang Paus Fransiskus Terhadap Perdamaian Dunia
- Seluruh Pekerja yang Terlibat Dalam MBG Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- Rakernas IKA SKMA Bahas Rekomendasi Dukung Swasembada Pangan & Pengelolaan SDA Berkelanjutan