Pemerintah Tak Tegas, PDIP Gemas
Minggu, 08 Mei 2011 – 19:19 WIB

Pemerintah Tak Tegas, PDIP Gemas
JAKARTA - Sikap pemerintah yang terkesan tidak tegas dalam menghadapi radikalisme ataupun Negara Islam Indonesia (NII) membuat gemas Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo. Menurutnya, sudah saatnya pemerintah mengambil sikap tegas terhadap pihak-pihak yang nyata-nyata ataupun secara terselubung merongrong NKRI. Tjahjo menganggap pernyataan tersebut cermin keragu-raguan pemerintah. Lebih disayangkan, sambungnya, tidak adanya keputusan yang tegas dari pemerintah berakibat pada keraguan TNI/Polri dalam mengambil tindakan.
"Harusnya pemerintah, khususnya TNI Polri berani mengambil sikap "siapa kawan-siapa lawan" terhadap perorangan dan kelompok manapun yang terbuka atau diam -diam mengambil sikap menyimpang dari komitmen NKRI," kata Tjahjo melalui sambungan telepon, Minggu (8/5).
Baca Juga:
Menurut Sekjen DPP PDIP itu, seharusnya pemerintah melakukan upaya yang lebih tegas dalam mengeliminir ancaman terhadap bangsa dan negara. Tjahjo pun menyesalkan pernyataan seorang pejabat tinggi pemerintah yang menyebut gerakan NII belum membahayakan NKRI.
Baca Juga:
JAKARTA - Sikap pemerintah yang terkesan tidak tegas dalam menghadapi radikalisme ataupun Negara Islam Indonesia (NII) membuat gemas Ketua Fraksi
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- Temukan Pangan Olahan Mengandung Babi, BPOM dan BPJPH Diapresiasi
- MPR Resmi Bentuk Organisasi Ini, Tugasnya Bantu Pemerintah Urus Masalah di Papua
- Pengurus DPP Partai Hanura Akan Dikukuhkan, Benny Rhamdani: Kami Undang Presiden Hingga Kepala Daerah