Pemerintah Tak Terkait Kasus Indover
Selasa, 04 November 2008 – 10:00 WIB
JAKARTA - Menkeu Sri Mulyani Indrawati menegaskan bahwa pemerintah sama sekali tak terkait dengan kepemilikan saham maupun kegiatan N.V. de Indonesische Overzeese Bank (Indover) di Belanda. Kegagalan penyelamatan Indover Bank tidak punya hubungan atau pengaruh pada kondisi keuangan yang dikelola pemerintah. Ani, panggilan Sri Mulyani, menjelaskan bahwa Bank Indonesia (BI) sebagai pemilik tidak pernah memberi tahu atau meminta persetujuan berkenaan pencantuman keterikatan pemerintah dalam Letter of Support (LoS) BI atas Indover Bank. ''Pencantuman soal itu (LoS) dalam perjanjian dan atau dokumen apapun yang dibuat Indover dengan pihak manapun juga adalah pernyataan tidak benar dan menyesatkan atau palsu,'' tegasnya.
Selain itu, pemerintah juga tidak turut bertanggung jawab jika terjadi kewajiban pascalikuidasi Indover Bank. ''Pemerintah tidak punyai kewajiban atau tidak turut bertanggung jawab apapun dan dalam jumlah berapapun atas tindakan yang telah dan atau akan dilakukan Indover,'' kata Menkeu dalam keterangan resminya Senin (3/11).
Baca Juga:
Menurut dia, pemerintah akan bertindak tegas jika ada penggunaan secara tidak sah dan atau pelibatan pemerintah dalam bentuk kegiatan ataupun dokumen dengan pihak mana pun tanpa persetujuan. Menkeu akan melakukan tindakan hukum pada Indover Bank dan pejabatnya, serta pihak terafiliasi lain yang ikut bertanggung jawab, jika terjadi pelibatan pemerintah secara tidak sah. Menkeu juga merasa dirugikan atas perbuatan Indover Bank yang melibatkan pemerintah.
Baca Juga:
JAKARTA - Menkeu Sri Mulyani Indrawati menegaskan bahwa pemerintah sama sekali tak terkait dengan kepemilikan saham maupun kegiatan N.V. de Indonesische
BERITA TERKAIT
- Kementan-Kementrans Berkolaborasi Bangun Kawasan Transmigrasi untuk Swasembada Pangan
- Mentan Amran Sulaiman Tegaskan akan Cabut Izin Penjual Pupuk Bersubsidi di Atas HET
- Kementrans dan Kementan Jalin Kolaborasi untuk Genjot Pendapatan Petani-Transmigran
- Upaya Relawan Inc Tingkatkan Daya Saing Kain Tenun Kupang
- Lantik Pajabat Baru, Dewan Nasional KEK Sampaikan Pesan Ini, Silakan Disimak
- Menko Airlangga Hartarto Bertemu Menteri Keuangan Hong Kong, Ini yang Dibahas