Pemerintah Tawarkan Hak Istimewa untuk Sultan Jogja
Jika Bersedia Ikut Pilkada
Jumat, 25 September 2009 – 18:01 WIB

Pemerintah Tawarkan Hak Istimewa untuk Sultan Jogja
Karenanya pemerintah terus mempelajari alternatif-alternatif yang dimungkinkan termasuk dalam hal Pilkada langsung. “Misalnya Sultan ingin maju, bagaimana? Tentu perlakuan dan persyaratannya berbeda dengan proses yang berasal dari bukan yang sultan dan Pakualam,” sambungnya.
Baca Juga:
“Ada dua varian, kita berikan satu privilege (keistimewaan). Dalam UU yang dulu, Sultan bisa maju dengan empat syarat, misalnya menguasai adat-istiadat. Itu bisa berlaku bagi beliau, tapi belum tentu berlaku bagi yang lain. Jadi memang hak untuk Sultan yang bertahta dibedakan dengan hak masyarakat yang mau mencalonkan. Arahnya ke situ.,” paparnya seraya menyebut syarat lainnya antara lain harus memenuhi kecakapan, kejujuran, serta loyalitas.
Mardiyanto juga mengaku sudah menekati keluarga kraton untuk mengkomunikasikan formulasi dalam RUUK Jogja. Meski demikian Mardiyanto menegaskan bahwa konstitusi telah menegaskan bahwa kepala daerah harus dipilih melalui pemilihan. Kalaupun gubernur Jogja dilakukan melalui penetapan, lanjutnya, hal itu juga harus melalui proses demokratis. “Tidak mungkin penetapan ujug-ujug (begitu saja). Harus ada proses demokrasi supaya tak melanggar Konstitusi,” sambungnya.
Pemerintah juga menawarkan opsi seandainya Sultan ataupun Pakualam tidak berminat maju di Pilkada. “Saya juga punya tempat. Dengan demikian, betul-betul RUU ini mengantisipasi segala kemungkinan. Misalnya bagaimana hubungan Sultan dengan Gubernur,” ujar Mardiyanto tanpa menyebut model tempat untuk Sultan dan Pakualam jika tak lagi menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jogja.
JAKARTA – Pemerintah menawarkan keistimewaan bagi Sultan Jogja maupun Sri Pakualam jika bersedia mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki