Pemerintah Telantarkan Pengungsi Atambua?

Pemerintah Telantarkan Pengungsi Atambua?
Pemerintah Telantarkan Pengungsi Atambua?
JAKARTA- Calon presiden (capres) dari Partai Indonesia Sejahtera (PIS), Sutiyoso, menegaskan bahwa pemerintah saat ini telah menelantarkan para pengungsi di perbatasan Atambua, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Masalah ini tidak bisa dibiarkan lebih lama karena sangat berpotensi mengancam keutuhan NKRI," tegas Sutiyoso, dalam siaran persnya yang disampaikan melalui Sutiyoso Center Jakarta, Senin (10/11), usai meninjau pengungsi di Atambua dan memperingati Hari Pahlawan.

Dahulu, lanjutnya, mereka ikut berjuang dengan kita, sekarang mereka ditelantarkan. Perasaan ini sangat bisa saya pahami seperti halnya saya yang suka miris jika mengingat perjuangan tentara kita di sana dahulu yang kini harus rela menerima bahwa perjuangan itu menjadi sia-sia.

"Saya berharap pemerintah dapat melakukan sesuatu untuk mereka, guna meminimalisir kekecewaan demi kekecewaan yang mereka alami," pinta Sutiyoso.

JAKARTA- Calon presiden (capres) dari Partai Indonesia Sejahtera (PIS), Sutiyoso, menegaskan bahwa pemerintah saat ini telah menelantarkan para pengungsi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News