Pemerintah Tidak Mungkin Distribusi Vaksin Covid-19 Bermasalah
jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Kementerian Kesehatan dr Siti Nadia Tarmizi menegaskan pemerintah tidak mungkin mendistribusikan vaksin Covid-19 yang bermasalah untuk masyarakat.
Dia memastikan vaksin Covid-19 yang disuntikan sudah melalui uji kelayakan dan keamanan.
Hal itu disampaikan Siti Nadia merespons isu vaksin CoronaVac buatan Sinovac Biotech akan kedaluwarsa pada 25 Maret.
Siti Nadia memastikan vaksin Covid-19 yang diberikan untuk masyarakat tidak melewati batas waktu berlaku.
"Kami sampaikan bahwa yang akan kedaluwarsa merupakan vaksin CoronaVac batch pertama, yaitu sejumlah 1,2 juta dosis dan 1,8 juta dosis," kata Siti Nadia.
Menurutnya, vaksin CoronaVac itu sudah digunakan untuk 1,45 juta tenaga kesehatan dan 50 ribu petugas pelayan publik.
"Saat ini vaksin ini sudah habis digunakan," tuturnya.
Dia juga menjelaskan bahwa vaksin yang akan kedaluwarsa adalah vaksin CoronaVac berbentuk botol kecil atau vial, berisi satu dosis untuk sekali penyuntikan.
Kementerian Kesehatan memastikan vaksin Covid-19 yang disuntikan sudah melalui uji kelayakan dan keamanan.
- Keaktifan BPJS Penting Bagi Penerima Pemeriksaan Kesehatan Gratis
- Wajah Baru Upaya Pemerataan Layanan Kesehatan di Indonesia
- Lakukan Pemerasan & Penipuan, 3 Tersangka Kasus Kematian Dokter Aulia Terancam 9 Tahun Penjara
- Standardisasi Kemasan Picu Kenaikan Rokok Ilegal
- Mufida DPR Ingatkan Kemenkes Banyak Mendengar saat Menyusun RPMK
- Sosialisasi Bahaya HIV/AIDS, Okamoto Edukasi Seksual di Kampus