Pemerkosa Serang Ekspatriat

jpnn.com - NEW DELHI - Tingginya angka pemerkosaan di India membuat kaum hawa harus ekstrawaspada. Apalagi, para penjahat itu tidak hanya menarget penduduk perempuan, tetapi juga ekspatriat. Kemarin (5/1) media India memberitakan pemerkosaan yang dialami seorang perempuan asal Polandia.
Konon, aksi bejat tersebut terjadi pada Kamis (2/1). Saat itu korban bepergian bersama putrinya yang berusia dua tahun. Perempuan yang identitasnya dirahasiakan itu bertolak dari Kota Mathura dengan menumpang taksi.
Tujuan mereka adalah Kota New Delhi. Dalam perjalanan menuju ibu kota itulah, perempuan 33 tahun tersebut menjadi korban pemerkosaan.
"Pelaku pemerkosaan adalah pengemudi taksi yang disewa korban. Sebelum beraksi, pelaku memperdaya korban," kata Jubir Kepolisian New Delhi Rajan Bhagat.
Dia menduga sopir taksi menyemprotkan cairan kimia yang mengakibatkan korban tidak sadarkan diri. Begitu korban kehilangan kesadaran, sopir yang masih buron itu lantas melampiaskan nafsu bejatnya.
"Saat sadar, korban sudah berada di sebuah bangku di stasiun kereta api New Delhi. Dia bangun setelah mendengar putrinya yang masih balita menangis," lanjut Bhagat. Setelah kejadian itu, korban langsung melaporkan peristiwa sadis yang baru saja dialami dalam perjalanan sekitar 150 kilometer tersebut kepada polisi. Dia juga langsung menjalani visum.
"Berdasar hasil pemeriksaan medis, korban dinyatakan positif mengalami pemerkosaan," papar Bhagat. Kini, dengan berbekal informasi dari korban, polisi langsung memburu pelaku.
Korban yang berkecimpung dalam bisnis ekspor-impor pakaian itu sudah tiga tahun tinggal di India. Tepatnya di Mathura, salah satu kota di Negara Bagian Uttar Pradesh. (AFP/hep/c14/tia)
NEW DELHI - Tingginya angka pemerkosaan di India membuat kaum hawa harus ekstrawaspada. Apalagi, para penjahat itu tidak hanya menarget penduduk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia