Pemilihan Ketum PPP Besok, Rommy Maju Lagi?

jpnn.com - JAKARTA - Sesuai agenda yang disusun panitia Muktamar VIII Partai Persatuan Pembangunan (PPP), pemilihan ketua umum akan dilangsungkan pada Sabtu (9/4) besok.
Nah, apakah Sekjen PPP Romahurmuziy yang sebelumnya terpilih sebagai ketum dalam Muktamar Surbaya, akan kembali maju sebagai calon?
"Lihat Muktamar saja, bagi saya secara pribadi bagaimana persoalan di partai segera selesai," kata Rommy, menjawab diplomatis, jelang pembukaan Muktamar oleh Presiden Joko Widodo, Jumat (8/4).
Pihaknya menyebutkan bahwa kader dan konstituen sudah capek melihat konflik PPP yang tak kunjung usai. Karenanya, ia ingin Muktamar kali ini mengakhiri semua perbedaan yang ada.
"Kalau soal kandidat kami serahkan pada muktamirin," tegas Rommy.
Pihaknya menambahkan, dalam Muktamar VIII, sesuai keputusan Mahkamah Partai, perubahan AD/ART dilakukan setelah pemilihan ketum.
"Kami kembali pada kilometer nol, mengacu AD/ART Muktamar VII Bandung. Pemilihan dulu baru setelah itu masuk pembahasan perubahan AD/ART," pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Sesuai agenda yang disusun panitia Muktamar VIII Partai Persatuan Pembangunan (PPP), pemilihan ketua umum akan dilangsungkan pada Sabtu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah