Pemilik Klub Liga 2 Rapat Besok, Semen Padang FC Minta Harus Kompak Satu Suara
jpnn.com, PADANG - Pemilik klub Liga 2 2022 akan menggelar rapat terkait kompetisi di Hotel Sultan Jakarta, Selasa (24/1).
Manajemen Semen Padang FC meminta agar rapat tersebut nantinya menghasilkan keputusan bulat terkait jalannya Kompetisi Liga 2 yang sebelumnya dihentikan paksa PSSI dan PT LIB selaku operator.
"Kami sudah menerima undangan dan Selasa pagi bertolak ke Jakarta karena rapat baru digelar Selasa sore. Kita sejauh ini belum mengetahui pasti agenda rapat tersebut, mungkin hasil dari pertemuan PSSI dengan Menpora Zainuddin Amali," kata manajer Semen Padang FC Win Bernadino di Padang, Senin.
Ia mengatakan sejak awal Semen Padang FC tetap menginginkan kompetisi Liga 2 tetap berjalan dengan tetap menjalankan sistem promosi dan degradasi.
"Kami tentu pihak yang kecewa dengan keputusan PSSI dan PT LIB yang menghentikan kompetisi dengan sejumlah alasan yang diajukan," kata dia.
Ia berharap dalam pertemuan nanti ada keputusan yang bulat terkait kompetisi Liga 2, jangan hanya liga berlanjut saja namun jelas sistem yang akan digunakan apakah bubble atau sistem kandang tandang.
"Sehingga setelah pertemuan ini tinggal menjalankan saja tanpa ada persoalan lainnya," kata dia.
Terkait dengan Liga 1 yang sudah direkomendasikan berjalan tanpa degradasi, dirinya tidak memiliki urusan dengan hal tersebut namun jika kompetisi Liga 2 berjalan harus ada promosi dan degradasi.
Pemilik klub Liga 2 2022 akan menggelar rapat terkait kompetisi di Hotel Sultan Jakarta, Selasa (24/1).
- Satu Poin di Kandang Persib, Semen Padang Jaga Asa Keluar Zona Degradasi
- Penilaian Eduardo Almeida Setelah Semen Padang Mencuri Poin dari Markas Persib
- Liga 1: Alasan Klasik Bojan Hodak Seusai Persib Ditahan Imbang Tim Papan Bawah
- Semen Padang Dapat Poin di Kandang Persib, Cek Klasemen Liga 1
- Gila! Semen Padang Menargetkan Menang dari Persib Bandung
- Persib vs Semen Padang: Begini Cara Eduardo Almeida Membakar Semangat Pemainnya