Pemilik Toko Susu di Serang Banten Kehilangan Rp 215 Juta

jpnn.com, SERANG - Maling yang diduga lebih dari satu orang menggasak Toko Susu di Jalan Raya Warung Selikur, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten.
Akibat pencurian itu pemilik toko mengalami kerugian Rp 215 juta.
Pencurian diduga terjadi pada Sabtu dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.
"Begitu saya masuk ke dalam toko barang-barang dagangan hampir habis semua," ucap pemilik Toko Susu Saepudin (34) kepada JPNN Banten, Minggu (30/7).
Dia mengatakan mayoritas barang yang dimaling ialah susu serta kosmetik.
Saepudin selain berdagang susu juga menjual berbagai jenis barang.
"Maling itu masuk dengan cara merusak kunci gembok toko," tambah dia.
"Barang-barang yang diambil ialah susu dan kosmetik. Akan tetapi, yang paling banyak susu dari berbagai merek," katanya.
Waspada dengan aksi pencurian. Seperti yang terjadi di Toko Susu di Serang, Banten.
- Curi Rokok di Ruko, Pria Ini Ditangkap Polisi
- Layanan Jantung Bethsaida Healthcare Jadi Destinasi Wisata Medis di Banten
- Satu dari Empat Pelaku Pencurian Sawit di PT Djuanda Sawit Lestari Ditangkap
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- Polisi Tembak Pelaku Pencurian Rumah Ditinggal Pemudik
- Kamar Indekos Disatroni Maling, Jurnalis Kehilangan Rp 20 Juta