Rakernas PMKRI di Medan 2018
Pemimpin Harus Punya Konsep agar Tak Terjebak Isu Primordial

jpnn.com, MEDAN - Menteri Sosial RI, Idrus Marham mengatakan pemimpin harus memiliki konsep agar tidak terjebak dalam isu-isu primordialisme yang memecah-belah.
Hal itu disampaikan Idrus Marham dalam stadium generale sekaligus membuka kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) di Catholic Center, Medan, Sumatera Utara, Selasa (10/7).
“Produktivitas ada karena kepemimpinan punya konsep, tanpa melihat primordial, objektif bukan subyektif,” ungkap mantan Sekjen Partai Golkar itu.
Menteri Sosial Idrus Marham pada acara Pembukaan Rakernas PMKRI di Catholic Center, Medan, Sumatera Utara, Selasa (10/7). Foto: Dok. PMKRI
Selain itu, Idrus juga menuturkan situasi bangsa hari ini mengalami defisit kepemimpinan yang memiliki konsep sehingga melahirkan generasi yang mudah terprovokasi oleh isu-isu primordial dan radikal.
“Ketika bangsa kita tidak tercerahkan, maka di dalam persaingan akan muncul sel-sel primordialisme,” terangnya.
Pada kesempatan itu, ia mengimbau kepada seluruh kader PMKRI untuk mengembangkan diri dan mengasah kemampuan agar menjadi kader-kader kaya akan konsep dan gagasan untuk membangun bangsa dan negara Indonesia.
“Kebutuhan Indonesia saat ini adalah generasi-generasi yang kaya akan konsep, ide, gagasan untuk membangun bangsa,” tegas dia.
Saat membuka Rakernas PMKRI, Menteri Sosial Idrus Marham mengatakn pemimpin harus memiliki konsep agar tidak terjebak dalam isu-isu primordialisme.
- Perihal Evakuasi 1.000 Warga Palestina ke Indonesia, Sabang Merauke Circle: Prabowo Pemimpin Islam Revolusioner
- Kaya Pengalaman, Amran Didukung Idrus Pimpin KKSS
- Rapat Pleno V DPP AMPI: Kembalikan Muruah Organisasi, Perkuat Soliditas Kader
- BPP IKA UINAM Bikin Acara Silaturrahmi, Idrus: Momentum Penguatan Jaringan Keumatan
- RUU TNI Disahkan Meski Banyak Protes, Idrus Golkar Singgung Sosialisasi
- Kepemimpinan Dalam Organisasi: Tantangan dan Peluang