Pemimpin Padepokan Disangka Meracuni Kopin Muridnya dengan Sianida
jpnn.com - JAKARTA - Aparat Polres Depok, menangkap Anton, Senin (3/10). Pria yang memiliki nama alias Aji itu menjadi tersangka pembunuhan terhadap dua rekannya dengan menggunakan racun.
Anton menghabisi dua rekannya, Shendy dan Ahmad Sanusi pada Jumat (30/9) malam.
Peristiwanya terjadi di rumah kontrakan Aji di Kampun Sirap, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat.
Kapolres Depok Kombes Herry Kurniawan mengatakan, cara yang digunakan Anton untuk menghabisi Shendy dan Sanusi adalah dengan menyuguhkan kopi beracun.
Sedangkan racun yang digunakan adalah potasium plus sianida.
“Kami tangkap Anton alias Aji. Jadi racun dia campur untuk ke kedua korbannya," kata Harry menjawab JPNN.Com, Selasa (4/10).
Menurutnya, Aji merupakan pengasuh Padepokan Satrio Aji. Sementara kedua korban adalah muridnya.
"Korbannya adalah murid yang bersangkutan. Mereka sudah lama kenal," tambah Harry.
JAKARTA - Aparat Polres Depok, menangkap Anton, Senin (3/10). Pria yang memiliki nama alias Aji itu menjadi tersangka pembunuhan terhadap dua rekannya
- Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
- Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas