Pemkab Lombok Tengah Gelar Pasar Murah Ramadan, di Sini Lokasinya

Pemkab Lombok Tengah Gelar Pasar Murah Ramadan, di Sini Lokasinya
Peresmian Pasar Murah oleh Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri dan Wakil Bupati Lombok Tengah H. M Nursiah, di Alun-alun Tastura Praya. Foto: Edi Suryansyah/JPNN.com

jpnn.com - LOMBOK TENGAH - Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, NTB menggelar pasar murah Ramadan di Taman Alun-Alun Tastura, Kota Praya. 

Pasar murah tersebut merupakan bagian dari Khazanah Ramadan 2023 yang diselenggarakan Pemkab Lombok Tengah, Bank Indonesia NTB, Bulog, dan beberapa perusahaan lainnya. 

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lombok Tengah Suhartono mengatakan pasar murah tersebut akan berlangsung selama satu pekan.

"Acara ini akan berlangsung selama enam hari, mulai pukul 10.30 WITA sampai 22.00 WITA," kata Suhartono di Praya pada Minggu (2/4).

Suhartono menjelaskan bagi masyarakat yang pengin berbelanja bahan pokok dengan harga lebih murah bisa menyambangi langsung ke Alun-Alun Tastura. 

"Masyarakat bisa langsung ke sini untuk mendapatkan barang dengan harga yang jauh lebih murah," ujar Suhartono. 

Pasar murah tersebut juga akan diisi dengan santunan ratusan anak yatim, penampilan kesenian, dan fashion show. 

"Masyarakat juga bisa melihat langsung beberapa atraksi kesenian pada malam hari. Tentunya itu akan membuat acara ini jadi ramai," katanya.

Masyarakat Lombok Tengah yang pengin berbelanja dengan harga lebih murah, bolehlah ke pasar murah Ramadan ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News