Pemkot Bandung Butuh Rp 10 Miliar untuk Persiapan KTT Asia Afrika

Pemkot Bandung Butuh Rp 10 Miliar untuk Persiapan KTT Asia Afrika
Pemkot Bandung Butuh Rp 10 Miliar untuk Persiapan KTT Asia Afrika

jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah Kota Bandung sedang mempersiapkan berbagai infrastruktur penunjang penyelenggaraan acara peringatan ke-60 tahun Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Afrika yang akan dilaksanakan pada bulan April 2015.

Menurut Wali Kota Bandung Ridwan Kamil untuk persiapan itu, pihaknya membutuhkan dana sebesar Rp 10 miliar.

"Kalau Bandung sedang membutuhkan kira-kira Rp 10 miliaran yah, untuk acara-acara di Bandung saja. Karena kan sepertiga acaranya di Jakarta, beberapa persen di Bandung, ada yang di Bali juga," ujar Ridwan usai bertemu Presiden Joko Widodo di kantor kepresidenan, Jakarta,  Jumat, (9/1).

Menurutnya, infrastruktur yang akan diutamakan untuk perbaikan adalah jalan darat. Dari segi fasilitas di Bandung, kata Ridwan, sudah cukup bagus untuk acara puncak peringatan tersebut. Bandung, dan kawasan Jawa Barat pada umumnya, kata dia, akan diperkenalkan sebagai smart city. 

Presiden, kata Ridwan, memberi waktu tiga bulan bagi pemerintah daerah termasuk Bandung untuk mempersiapkan acara itu.

"Kita mau ada ngundang ceo-ceo bisnis dunia juga, tapi temanya smart city yah. Relevansi Konferensi Asia Afrika-nya punya makna. Makna sekarang relevansinya itu teknologi," sambung Ridwan.

Sementara itu, untuk persiapan Asian Africa Carnival, menurut Ridwan, pihaknya akan mengundang 100 negara melakukan parade kostum dan alat musik negaranya masing-masing. (flo/jpnn)

JAKARTA - Pemerintah Kota Bandung sedang mempersiapkan berbagai infrastruktur penunjang penyelenggaraan acara peringatan ke-60 tahun Konferensi Tingkat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News