Pemkot Bekasi Anggarkan Rp 1,1 Miliar untuk Karangan Bunga, Kota Bogor Cuma Sebegini
jpnn.com, BEKASI - Pemerintah Kota Bekasi menggelontorkan Rp 1,1 miliar untuk pengadaan karangan bunga dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2022.
Informasi itu berdasarkan pantauan JPNN.com di situs Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kota Bekasi, Selasa (20/9).
Dalam laman tersebut, tertulis nilai pagu paket pengadaan karangan bunga itu senilai Rp 1.139.790.000. Adapun nilai HPS paketnya Rp 1.138.229.761.
Pengajuan atau tender pengadaan karangan bunga itu sendiri dibuat pada 30 November 2021.
"Tender sudah selesai," tulis keterangan dalam laman tersebut.
Anggaran pengadaan karangan bunga Pemkot Bekasi pun kerap naik tiap tahunnya.
Pada tahun anggaran 2020 senilai Rp 964 juta, sementara itu, tahun anggaran 2021 Rp 993,3 juta.
Bila dibandingkan dengan pemerintah daerah di Jabodetabek, hanya Pemerintah Kota Bogor dan Pemerintah Kabupaten Bekasi yang juga menggelontorkan anggaran khusus untuk karangan bunga.
Pemerintah Kota Bekasi menggelontorkan Rp 1,1 miliar untuk pengadaan karangan bunga dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2022.
- Pemerintah Pusat Gelontorkan Rp 919 Triliun ke Daerah, Mendagri Tekankan Poin Ini
- Tak Pakai Anggaran Negara, Pembekalan Menteri di Magelang Gunakan Uang Pribadi Prabowo
- Wakil Rakyat Bilang Penerimaan PPPK 2024 dan Penghapusan Honorer jadi Dilema
- Menteri HAM Natalius Pigai Minta Rp 20 T Lagi, DPR Bereaksi
- Ingin Bogor Happy, Sendi-Melli Bakal Prioritaskan Pembangunan Sistem Transportasi
- Kejati Jabar Sudah Panggil Rena Da Frina terkait Dugaan Korupsi Proyek Jembatan Otista