Pemkot Jakpus Gelar Bazar Sembako Murah, Catat Tanggal dan Lokasinya
"Para pembeli mengatakan harga sembako di sini di bawah pasaran. Kita tahu bahwa saat ini kebutuhan pokok di luar harganya lagi mahal," kata Dhany.
Sembako murah ini dibagi menjadi tiga paket, yakni paket pertama seharga Rp 65 ribu berisi minyak goreng 900 liter, beras 2,5 kilogram (kg), dan gula 1 kg.
Paket kedua seharga Rp 100 ribu berisi minyak goreng 900 liter, beras 2,5 kg, tepung terigu 1 kg, dan gula 1 kg.
Paket ketiga seharga Rp 150 ribu berisi minyak goreng 900 liter, daging sapi 1 kg, dan gula 1 kg.
Dhany menambahkan penentuan lokasi bazar sembako Ramadan itu diprioritaskan di lokasi yang padat penduduk.
Ketua Inkowapi Sharmila memaparkan pembelian sembako dilakukan dengan penukaran voucher untuk menghindari antrean warga.
"Kami buka tiga hari di setiap kecamatan yang serentak diadakan di kelurahan masing-masing. Buka dari pagi jam 10.00 WIB hingga voucher," kata Sharmila. (Antara/jpnn)
Pemkot Jakpus bersama Induk Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia (Inkowapi), dan Sahabat Usaha Rakyat (Sahara) menggelar bazar sembako murah.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Mulai Merangkak Naik
- Waspada, Minyak Goreng Palsu Beredar di Pasar Kota Bandung
- Daging Sapi Hari Ini Rp 136.480 per Kg, Harga Pangan yang Lain juga Naik
- 5 Pilihan Minyak Goreng yang Aman untuk Penderita Kolesterol Tinggi
- Faisal Basri, Analisis Ekonominya Setajam Keris Raja-Raja Jawa
- Faisal Basri Sebut Jokowi Merusak Fondasi, Negara Merugi