Pemkot Makassar Segera Rotasi Kepala Sekolah
Rabu, 05 September 2012 – 15:28 WIB
MAKASSAR --Dinas Pendidikan Makassar mengusulkan ke Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) untuk melakukan rotasi atau mutasi terhadap puluhan kepala sekolah. Apalagi 31 sekolah saat ini belum memiliki kepala sekolah definitif. Hal ini diungkapkan Sekretaris Dinas Pendidikan Makassar, Muhyddin Selasa, (4/9). Namun Muhyddin tidak merinci nama-nama kepala sekola dan sekolah yang tidak memiliki kepala sekolah tersebut.
Rotasi ini diusulkan karena beberapa pertimbangan. Selain karena kinerja kepala sekolah yang dianggap kurang memuaskan, juga karena banyaknya sekolah yang saat ini tidak memiliki kepala sekolah definitif.
Hasil inventarisasi Dinas Pendidikan Makassar menemukan 31 sekolah di Makassar yang tidak memiliki Kepala sekolah. Antara lain 30 Sekolah Dasar (SD) dan satu Sekolah Menengah Atas (SMA). Kekosongan ini disebabkan karena pejabat sebelumnya meninggal dunia, pensiun, dan ada pula yang mengundurkan diri karena melanjutkan pendidikan atau kuliah.
Baca Juga:
MAKASSAR --Dinas Pendidikan Makassar mengusulkan ke Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) untuk melakukan rotasi atau mutasi terhadap
BERITA TERKAIT
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius