Pemkot Nyerah Urusi Pengemis
Selasa, 18 Maret 2014 – 03:20 WIB
MAKASSAR - Pemerintah Kota Makassar tak memiliki solusi signifikan untuk mengatasi pengemis dan pengamen yang kerap menganggu warga yang berkunjung ke Pantai Losari. Mereka terkesan angkat tangan.
Persoalan pengelolaan Pantai Losari ini memang selalu mencuat. Makanya, dengan alasan agar bisa lebih tertata baik, pengelolaannya resmi diserahkan ke Kecamatan Ujung Padang sejak akhir 2013 lalu. Sayang, hingga kini warga masih saja mendapatkan ketidaknyamanan setiap berkunjung.
Baca Juga:
Persoalan utama yang dihadapi adalah ketidakmampuan mengawasi dan membina para pengamen dan pengemis yang selalu dikeluhkan kasar dan sering memaksa. Warga merasa tak nyaman atas gangguan mereka sehingga mengharapkan adanya penataan dari pemkot.
Namun pemkot mengaku telah berupaya maksimal sehingga hambatan yang ada saat ini dinilai sulit untuk diatasi. Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin, bahkan mengklaim, tidak semua pengunjung Losari, mendapatkan ketidaknyamanan. "Sangat lengkap pembinaan di sana, mulai pembinaan fisik dan lain sebagainya," ujar Ilham di ruang kerjanya di Balai Kota Makassar, Senin, 17 Maret.
MAKASSAR - Pemerintah Kota Makassar tak memiliki solusi signifikan untuk mengatasi pengemis dan pengamen yang kerap menganggu warga yang berkunjung
BERITA TERKAIT
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan