Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya

Selain momen Pilkada tersebut, ada kendala lainnya yakni pertama, pemerintah kota perlu memberi penyuluhan kepada masyarakat sekitar terkait lokasi pemindahan pengungsi Rohingya itu.
Kedua, pemkot harus memastikan ketersediaan sarana dan prasarana kesehatan untuk para pengungsi, serta mempertimbangkan stabilitas keamanan.
Pemkot Pekanbaru, lanjutnya, telah menyiapkan lahan untuk tempat tinggal pengungsi Rohingya di daerah yang cukup jauh dari pemukiman penduduk.
Keputusan ini diambil setelah menerima laporan dari ketua RT dan RW terkait kekhawatiran masyarakat tentang potensi kriminalitas, baik di kalangan pengungsi maupun antara pengungsi dan penduduk setempat.
"Kami telah membahas stabilitas keamanan dan meminta pihak terkait untuk mempertimbangkan kondisi ini. Kami akan melaporkan situasi ini kepada menko Polkam melalui surat resmi," kata dia. (antara/jpnn)
Pemerintah Kota Pekanbaru mengaku menemui sejumlah kendala untuk memindahkan 277 pengungsi Rohingya.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Pria Ditemukan Kritis di Simpang SKA Pekanbaru, Diduga Terjatuh dari Fly Over
- Kasus Penipuan Rp 2,1 Miliar, Eks Dirut RSD Madani Pekanbaru Resmi Ditahan
- Geram Perusahaan Tahan Ijazah Mantan Karyawan, Wamenaker: Mau Bekingnya Siapa, Tabrak!
- Pemkot Pekanbaru Terapkan Larangan Merokok di Lokasi-lokasi Ini
- Wamenaker Kesal Dicueki Perusahaan yang Tahan Ijazah Mantan Karyawan
- 3 Mahasiswa di Pekanbaru Ditangkap Polisi Gegara Jadi Pengedar Narkoba