Pemkot-Polrestabes Palembang Bersinergi Menindak Juru Parkir Liar
jpnn.com - PALEMBANG - Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) dan Polrestabes Palembang membentuk tim penanganan dan pencegahan untuk menindak juru parkir ilegal di sejumlah titik dan tempat publik di kota itu.
Pembentukan tim itu dilakukan karena Pemkot Palembang tidak menerima pendapatan asli daerah (PAD) secara optimal dari retribusi uang parkir, akibat banyak pungutan liar (pungli) dari parkir ilegal.
"Kami mencoba memetakan persoalan parkir liar yang membuat kemacetan di jalan karena kendaraan parkir di bahu jalan," kata Kapolrestabes Palembang Kombes Harryo Sugihhartono, Rabu (24/4).
Perwira menengah Polri itu menegaskan bahwa pihaknya juga akan menindak siapa pun yang menjadi beking jukir liar.
"Tidak hanya jukir, mereka yang menjadi beking, jika pun itu dari aparat, akan kami tangkap," ungkap Harryo.
Dia menjelaskan dari hasil peninjauan di lapangan pada tahap awal, Pemkot dan Polrestabes Palembang telah memetakan sekitar 10 titik parkir liar yang menjadi penyebab kemacetan parah di jalan-jalan protokol.
"Tindakan parkir liar ini pungli. Jika peringatan tidak diindahkan, akan ditindak dengan penangkapan dan penjatuhan sanksi berat," kata Harryo.
Adapun lokasi rawan parkir liar di Palembang berada di Jalan MP Mangkunegara (JM Kenten), Jalan Jenderal Sudirman (RSUD Moh Hoesin/ KFC), Jalan Mayor Salim Batubara (Sekip Bendung) dan Jalan Letkol Iskandar (depan PIM).
Pemkot Palembang bekerja sama dengan Polrestabes Palembang untuk tindak juru parkir liar.
- Pemkot Palembang Buka 10 Ribu Tabungan Gratis untuk Pelajar
- Dukung Program Pemerintah, Pemkot Palembang Bagikan Makanan Bergizi Gratis ke Pelajar SMP 10
- Pemkot Palembang Siapkan Rp 42 Miliar untuk Program Makan Bergizi Gratis
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Tekan Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
- Pemkot Palembang Bakal Rapikan Pasar Lemabang