Pemkot Wajib Kontrol Industri Miras
Kamis, 01 Maret 2012 – 01:42 WIB

Pemkot Wajib Kontrol Industri Miras
Hal senada disampaikan Wakil Ketua Komisi A DPRD Makassar, Busranuddin. Ia juga beranggapan, belum ada izin yang membolehkan industri miras di Kota Makassar. Hanya saja, khusus untuk UD Padi Mas ini, ia beranggapan bahwa izin yang dipakai, tidak sesuai dengan peruntukkannya.
Baca Juga:
Terpisah, pemilik UD Padi Mas, Cery Tenijaya, membantah industri miras yang dikelolanya tidak memiliki izin. Cery saat mendatangi FAJAR, membawa salinan surat izin yang dikeluarkan oleh Pemkot Makassar. Ia menunjukkan surat dengan Nomor: 503/0210/IG-P/12/KPAP tentang izin bagi UD Padi Mas untuk melakukan kegiatan usaha dalam bidang pembuatan minuman beralkohol golongan B. Izin itu berlaku hingga 19 April 2016.
"Di koran dimuat kalau usaha saya ini hanya punya izin memproduksi sirup namun tidak punya izin untuk pembuatan minuman beralkohol. Itu tidak benar, karena saya juga punya bukti kalau usaha saya ini punya izin untuk pembuatan alkohol," kata Cery.
Cery membantah jika industri miras yang beroperasi di Antang, disebut ilegal. Menurutnya, karena sudah mengantongi izin, maka operasional industri legal. (zuk/pap)
MAKASSAR - Temuan pabrik minuman keras (miras) oleh sejumlah anggota Komisi A DPRD Makassar di Jalan AMD, Kelurahan Tamangapa, Kecamatan Manggala,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia