Pemondokan di Madinah Terbakar Lagi
KPK Usut Gratifikasi Haji ke DPR
Rabu, 24 Desember 2008 – 06:42 WIB
MADINAH – Satu lagi insiden kebakaran melanda pemondokan jamaah haji Indonesia. Kali ini, kebakaran terjadi di kamar 306, pemondokan 229, yang dihuni jamaah kelompok terbang (kloter) 16 Padang. Media Center Haji (MCH) melaporkan, kebakaran itu dipicu alat pemanas air. Jamaah haji yang menempati kamar tersebut, Marlis, mengaku sudah mencabut alat pemanas air yang dipakainya untuk membuat susu. Namun, dia tidak tahu siapa yang memasang kembali sampai tidak dicabut sehingga terjadi kebakaran. ’’Saya memang membuat susu instan, tapi sudah mencabutnya karena sudah selesai. Saya tak tahu siapa yang mencolokkan lagi,’’ kelit Marlis.
Peristiwa yang berlangsung mendadak tersebut tidak menimbulkan jatuhnya korban jiwa. Namun, sejumlah barang, termasuk kasur dan benda-benda pribadi milik jamaah, menjadi abu karena tak dapat terselamatkan. Kebakaran itu terjadi saat para jamaah haji asal Solok, Sumatera Barat, tersebut berziarah ke sejumlah tempat bersejarah di Madinah.
Baca Juga:
Menurut penjaga pemondokan 229, Akram, kebakaran terjadi sekitar pukul 07.30 Waktu Arab Saudi (WAS). Jamaah lupa mematikan alat pemanas listrik. ‘’Saat kejadian, jamaah tak ada di kamar. Tiba-tiba terjadi kebakaran,’’ ujar Akram kemarin. Kebakaran itu dapat dilokalisasi karena alat pemadam otomatis berfungsi.
Baca Juga:
MADINAH – Satu lagi insiden kebakaran melanda pemondokan jamaah haji Indonesia. Kali ini, kebakaran terjadi di kamar 306, pemondokan 229, yang
BERITA TERKAIT
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC
- Program UPLAND, SLB Tamima Mumtaz Wujudkan Kemandirian Ekonomi & Peningkatan Gizi
- Dukung Ketahanan Pangan, IsDB & IFAD Kembangan Pertanian Dataran Tinggi
- Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan