Pemondokan Haji Makkah Siap Huni

Serah Terima Kunci Capai 90 Persen

Pemondokan Haji Makkah Siap Huni
Pemondokan Haji Makkah Siap Huni
JAKARTA - Pemondokan atau maktab bagi jamaah haji Indonesia di kota Makkah dipastikan siap huni. Pemerintah menyatakan, serah terima kunci maktab oleh pemilik rumah kepada pemerintah sudah mencapai 90 persen. Ditargetkan, hari ini semua rumah yang akan dijadikan pemondokan bagi jamaah haji Indonesia sudah siap ditempati.

Kepala Daerah Kerja (Daker) Makkah, Cepi Supriatna mengatakan, sisa rumah yang belum diserahterimakan tersisa 20 rumah. Rumah-rumah tersebut baru akan dihuni jamaah Indonesia untuk Kelompok Terbang (Kloter) terakhir. "Jadi secara umum kesiapan sudah 90 persen," ujar Cepi ketika dihubungi dari Jakarta kemarin (16/10).

Pihak Daker Makkah, kata Cepi, menetapkan batas waktu empat hari sebelum gelombang pertama jamaah haji Indonesia tiba di Kota Makkah, maka kunci seluruh pemondokan dan kamar sudah ditangan petugas. "Petugas setiap hari melakukan pengecekan bergilir di 374 rumah yang akan menampung 200.855 jamaah Indonesia," kata Cepi.

Pengecekan di setiap pemondokan untuk melihat sarana prasarana apakah sudah lengkap disetiap rumah. Pengecekan dilakukan deari kamar ke kamar dan setiap hari dilakukan secara berkala. Kapasitas kamar juga diperiksa, demikian juga dengan berapa jumlah tempat tidur yang tersedia, kondisi AC, kamar mandi, dan ketersediaan air.

JAKARTA - Pemondokan atau maktab bagi jamaah haji Indonesia di kota Makkah dipastikan siap huni. Pemerintah menyatakan, serah terima kunci maktab

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News