Pemprov DKI Jakarta Bakal Lakukan Modifikasi Cuaca Jika Hujan Terus Mengguyur

jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mengatakan pihaknya kemungkinan akan melakukan modifikasi cuaca.
Hal itu lantaran hujan dengan intensitas lebat mengguyur Jakarta beberapa hari terakhir.
Menurut dia, modifikasi cuaca akan dilakukan bila hujan deras terus mengguyur Jakarta tiga hari ke depan.
“Ini, (modifikasi cuaca, red) kami rencanakan dalam dua sampai tiga hari ini. Sepanjang memang nanti kita melihat prakiraan cuacanya lebat mengarah ekstrem, kami akan lakukan,” kata Teguh di TMII, Jakarta Timur, Rabu (29/1).
Teguh mengaku telah membahas hal tersebut dengan Sekretaris Daerah, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD), dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPKD).
“Yang nanti dikoordinir oleh asisten pemerintahan,” kata dia.
Dia menjelaskan modifikasi cuaca dilakukan harus dengan memperhatikan sejumlah hal termasuk infrastruktur yang mendukung.
“Karena sebelumnya adalah diperkirakan cuacanya itu tidak se-ekstrem itu. Kami belum lakukan modifikasi cuaca,” tuturnya.
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mengatakan pihaknya kemungkinan akan melakukan modifikasi cuaca.
- 6 Taman di Jakarta Siap Dioperasikan Selama 24 Jam, Berikut Lokasinya
- Lapangan Tergenang Air, Final Liga 2 PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC Ditunda 30 Menit
- Hujan Deras, Banjir Merendam 4 Desa di Kabupaten Bandung
- Pemprov DKI Tak Akan Berikan Kompensasi untuk Warga yang Terdampak Bau RDF Rorotan
- Pemprov DKI Berhemat Rp 1,5 Triliun Setelah Pangkas Biaya Perjalanan Dinas hingga FGD
- Transjakarta Dipastikan Beroperasi Normal Saat Pelantikan Kepala Daerah