Pemprov Jabar Dorong Pelaku Industri Pariwisata Gunakan Konsep Sustainable Tourism
jpnn.com, BANDUNG - Pelaku industri pariwisata di Jawa Barat didorong untuk menggunakan konsep sustainable tourism (pariwisata berkelanjutan) pada tahun 2020. Selain memiliki nilai kebermanfaatan ekonomi, pola pariwisata keberlanjutan memberi kontribusi langsung untuk kegiatan konservasi.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Kadisparbud) Provinsi Jawa Barat Dedi Taufik mengatakan, konsep sustainable tourism tersebuy mengacu pada penerapan program Sustainable Tourism for Development (STDev) yang dituangkan dalam Peraturan Menteri Nomor 14 Tahun 2016 tentang Pedoman Destinasi Pariwisata Berkelanjutan yang mengadopsi standar internasional dari Global Sustainable Tourism Council (GSTC).
Dedi mengatakam dengan luas wilayahnya maka Provinsi Jawa Barat memiliki banyak potensi wisata tapi dalam pola berkelanjutan, banyak aspek yang harus dibahas secara detail, mulai dari kriteria industrinya hingga destinasi.
"Provinsi Jawa Barat itu luas dan memiliki keragaman antar daerahnya. Maka, harus ada pembahasan yang detil," kata dia, Senin (30/9).
Menurut dia, setidaknya ada tiga elemen penting yang harus berjalan dalam menciptakan ekosistem pariwisata berkelanjutan yakni, pola pengembangan sustainable tourism harus memperhatikan pelestarian alam, kualitas dan keamanan air, serta konservasi energi.
Yang kedua pelaku industri wisata harus bisa menjaring komunitas masyarakat untuk ikut mengelola dan menjaga warisan budaya dan yang terakhir adalah memantau perekonomian, yang di dalamnya termasuk peluang kerja bagi warga setempat sekaligus keterlibatan publik, transfer pengetahuan antara wisatawan dan penduduk setempat.
Ia mengatakan implementasi pariwisata berkelanjutan ia akui adalah tugas yang sangat berat dan tak bisa dilakukan oleh pemerintah saja.
Dedi memandang kelompok sadar wisata (pokdarwis) harus dilibatkan secara serius untuk membangun fondasi dan merealisasikan pariwisata berkelanjutan.
Selain memiliki nilai kebermanfaatan ekonomi, pola pariwisata keberlanjutan memberi kontribusi langsung untuk kegiatan konservasi di Jawa Barat.
- Prabowo Mau Maung Pindad Jadi Mobil Dinas Gubernur, Bey: Tunggu Arahan Pusat
- Detik-detik Gedung Sate Diguncang Gempa, Pegawai Loncat dari Ruang Setda
- Pemkab Sumedang Uji Coba Makan Siang Bergizi Partisipatif, Sekda Jabar: Ini Menginspirasi
- AstraZeneca Menggandeng Pemprov Jabar Pulihkan DAS Citarum
- Pemprov Jabar Kukuhkan 52 Anggota Paskibraka, Tak Ada Aturan Lepas Hijab
- 41 Ribu Anak di Jabar Terpapar Judi Online, Pemprov Bilang Begini