Pemprov Jabar Rencanakan Pembangunan Tiga Tol Baru
Kamis, 19 Mei 2011 – 17:20 WIB
JAKARTA - Untuk mengatasi kemacetan, Provinsi Jawa Barat (Jabar) merencanakan akan membangun tiga jalan tol baru. Sedangkan untuk jangka pendek, Pemprov Jabar berencana akan memperbaiki manajemen transportasi dan angkutan umum masyarakat. Rencananya dalam hal ini, Jabar akan mengambil konsep "3 in 1" yang sudah berjalan di Jakarta.
"Kita rencanakan ada tiga tol baru di Jabar, khususnya di Bandung Raya. Yang pertama, tol Bandung Intra Urban Tol Road (BIUTR). Membentang dari Pasteur ke Ujung Berung sampai ke Cileunyi," papar Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, kepada wartawan di kantor Menko Ekonomi, Kamis (19/5).
Baca Juga:
Ahmad Heryawan melanjutkan, jalur tol kedua membentang dari Cisumdau, Cileunyi, Sumedang dan Dauwan. Jalur ini diharapkan bisa memperlancar arus pergerakan barang dan orang dari dan menuju kawasan Cirebon. Jalur ini juga diyakini bisa mengurangi kepadatan kota.
Sedangkan jalur tol ketiga, disebutkan ada di Saroja, tepatnya di Soreang Pasir Koja. Pentingnya jalur tol di sini, disebutkan karena di Soreang banyak kawasan industri dan kawasan perekonomian. Karena itu, diperlukan jalur yang menghubungkan antara kawasan industri Kabupaten Bandung dengan Kota Bandung-nya sendiri.
JAKARTA - Untuk mengatasi kemacetan, Provinsi Jawa Barat (Jabar) merencanakan akan membangun tiga jalan tol baru. Sedangkan untuk jangka pendek,
BERITA TERKAIT
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi