Pemprov Minta Masyarakat NTB Waspada Varian Baru Corona
Dengan teknik sekuensing DNA dibutuhkan waktu tidak sebentar.
”Sampel yang kami kirim itu belum keluar sampai sekarang. Kalau (kasus) yang di Bali, itu baru dikirim dua bulan lalu dan resmi dirilis Kemenkes,” ujar Eka.
Karena itu, saat ini NTB juga masih menunggu rilis dari Kemenkes terkait adanya varian Covid-19 baru di NTB.
”Ingat, kami tidak bicara dugaan, itu menimbulkan keresahan. Kami tunggu dulu hasil dari Litbangkes, buktinya dari sana. Sampel NTB itu diperiksa di sana,” kata mantan Kepala Dinas Kesehatan NTB ini.
Terlepas dari itu, Eka menyebut masyarakat tetap harus waspada. Apalagi varian baru dari Inggris, Afrika Selatan, hingga India sudah masuk ke Indonesia.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan NTB dr H Lalu Hamzi Fikri mengatakan, penularan covid dari varian baru cukup mengkhawatirkan.
Pemprov NTB tak mau berspekulasi soal varian baru virus corona, tetapi meminta masyarakat waspada.
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19
- Jilbab IKN
- Presiden AS Joe Biden Positif Covid-19