Pemuda Asal Lampung Ikuti World Youth Day 2016 di Polandia
jpnn.com - JAKARTA - World Youth Day (Hari Kaum Muda Se-dunia) baru saja berlangsung tanggal 26-31 Juli 2016 di Warsawa - Krakow, Polandia. Pemuda asal Lampung Bondan Wicaksono, serta sebanyak kurang lebih 250 pemuda dari berbagai kelompok dan daerah dan komunitas menjadi delegasi Indonesia hadir mengikuti perhelatan akbar tersebut.
Bondan Wicaksono. FOTO: Dok.Pri
WYD Polandia 2016 dihadiri lebih dari tiga juta pemuda yang berasal dari berbagai negara di seluruh dunia. Berbagai rangkaian kegiatan seperti live-in, pendalaman dan pengembangan karakter pemuda, youth conference metting, mempelajari dan mengunjungi tempat-tempat bersejarah di Polandia, youth festival, mengunjungi pemakaman camp konsentrasi nazi di Auschwitz-Birkenau dan banyak lagi.
Menurut Bondan yang juga aktivis Pemuda Katolik ini, dalam kegiatan tersebut Paus Fransiskus berterima kasih kepada jutaan kaum muda yang datang dari seluruh dunia untuk ikut serta dalam WYD 2016.
“Semoga dengan WYD ini Iman Anda semakin bertumbuh pesat dan selalu bertekun dalam doa. Hendaknya kaum muda tidak perlu gelisah dan mampu keluar dari dunianya untuk menemukan mutiara indah pada orang lain,” kata Bondan mengutip pesan Paus Fransikus.
Lebih lanjut, Paus Fransiskus berpesan kepada orang muda agar kreatif dan inovatif. Menurutnya, orang muda perlu saling diajarkan untuk membuka jalan dialog dengan dunia. Karena orang muda adalah masa kini dan bagian masa depan.
"Dialog ini penting untuk menempatkan kaum muda keluar dari bayang-bayang keputusasaan dan agar kaum muda semakin menemukan jatidirinya,” kata Paus Fransiskus.
World Youth Day (Hari Kaum Muda Se-dunia) baru saja berlangsung tanggal 26-31 Juli 2016 di Warsawa - Krakow, Polandia. Pemuda asal Lampung
- Ratusan Pemuda Karang Taruna & Milenial Bojonegoro Deklarasi Dukung Wahono-Nurul
- Kalangan Pemuda Kompak Menyatakan Dukungan ke Elly Lasut-Hanny Pajouw di Pilgub Sulut
- Polisi Tangkap Pemuda Penyekap sekaligus Perudapaksa Gadis 11 Hari
- 21 Pemuda Jalani Pelatihan Keterampilan di Kadaya Bootcamp 2024
- Siapkan Generasi Muda Berdaya Saing, Wahono Komitmen Tingkatkan SDM Bojonegoro
- Pemimpin Profesional & Merakyat, Setyo Wahono Diinginkan Pemuda jadi Bupati Bojonegoro