Pemuda Diminta Ikut Promosikan Indonesia
Kamis, 23 September 2010 – 16:35 WIB

Pemuda Diminta Ikut Promosikan Indonesia
JAKARTA - Ketua DPD RI Irman Gusman berharap para duta bangsa yang tergabung dalam pertukaran Pemuda Indonesia - Kanada dapat mempromosikan Indonesia sebagai negara demokrasi ketiga terbesar di dunia yang telah berhasil melakukan reformasi di bidang politik. Tugas mempromosikan itu, kata Irman Gusman sejalan dengan tanggung jawab setiap warga negara yang memiliki kewajiban untuk memperkenalkan Indonesia di even-even internasional. "Pertukaran pemuda dinilai merupakan sebuah kesempatan bagi para pemuda bangsa untuk lebih menghargai hubungan antarmanusia melalui empati, kepedulian, seerta memiliki kesadaran bahwa kita hidup di satu bumi sekaligus memperoleh teman dan sahabat dari banyak negara," tegasnya.
"Mempromosikan bangsa di luar negeri tidak hanya dilakukan secara formal melalui diplomasi pemerintah, melainkan juga dapat dilakukan oleh warga negara. Setiap warga negara yang berada di luar negeri memiliki tangung jawab untuk memperkenalkan Indonesia baik dari aspek budaya, kekayaan alam, serta potensi sumber daya manusia," kata Irman Gusman, saat menerima delegasi terdiri dari 30 pelajar terpilih mengikuti program pertukaran pemuda selama 3,5 bulan di Kanada, di dampingi Presiden Alumni Asosiasi Pemuda Indonesia- Canada, Nandra Muhamad, di DPD Senayan Jakarta, Kamis (23/9).
Baca Juga:
Selain memperkenalkan Indonesia, Ketua DPD asal Sumatera Barat itu juga berharap selama berada di Kanada hendaknya para pemuda dapat lebih mengenal budaya dan lingkungan yang berbeda sambil menimba ilmu dan pengalaman yang berharga.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua DPD RI Irman Gusman berharap para duta bangsa yang tergabung dalam pertukaran Pemuda Indonesia - Kanada dapat mempromosikan
BERITA TERKAIT
- Salah Gunakan Profesi, Pengacara Penyuap Hakim Dinilai Mengkhianati Rakyat
- Sebanyak 601.412 Peserta UTBK-SNBT 2025 Bakal Tidak Tertampung
- HI Sebar Qurban ke Pelosok Maluku, Warga Terharu Saat Terima Sapi
- Pramono Minta Para Pelamar PPSU hingga Damkar Seharusnya Daftar ke Kelurahan
- Pakar Transportasi: Revisi UU Lalu Lintas Solusi Atasi Persoalan ODOL
- Pakar Tegaskan Penunjukan Juru Bicara Presiden Tidak Boleh Melalui Lisan