Pemuda Sontoloyo ini Curi 18 Laptop Sekolah, Awas 1 Pelaku Masih Buron!
jpnn.com, PASAMAN - Polres Pasaman, Sumatera Barat menangkap R (25), tersangka dugaan tindak pidana pencurian 18 laptop di gudang SMPN 02 Panti.
Saat ini satu rekannya lagi masuk sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO).
"Telah terjadi penangkapan pada Minggu (12/9) pukul 14.00 WIB di rumahnya di Panti dilakukan oleh personel Satreskrim Polres Pasaman terhadap tersangka R (25) alamat Kuamang Jorong Kuamang Nagari Panti Timur Kecamatan Panti, Kabupaten Pasaman," kata Kapolres Pasaman AKBP Dedi Nur Adriansyah melalui Kasat Reskrim Polres Pasaman Iptu Nofrizal saat dihubungi melalui telepon, Senin.
Adapun barang bukti yang diamankan yakni dua laptop merek Toshiba dan Acer sedangkan sisanya 16 laptop lagi dalam daftar pencarian barang.
Tersangka R ditangkap atas LP/ B/11/ VII/ 2021/SPKT/Polsek Panti/ Polres Pasaman/Polda Sumbar, tanggal 13 Juli 2021.
Untuk diketahui peristiwa pencurian itu terjadi pada Kamis (27/5) sekira pukul 10.00 WIB di dalam Gudang SMPN 02 Panti, Kuamang Jorong Kuamang Nagari Panti Timur Kecamatan Panti Kabupaten Pasaman.
"Saat ini tersangka telah dibawa dan diamankan ke Polres Pasaman dari Polsek Panti untuk proses hukum lebih lanjut," katanya.
Tersangka R diancam dengan Pasal 363 KHUP dengan maksimal tujuh tahun penjara. (antara/jpnn)
Dua pemuda diduga mencuri 18 laptop inventaris miliki di gudang sekolah SMPN 02 Panti.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Polisi Tangkap Buronan Asal Bima NTB
- 2 Tahun Buronan Polisi, Jambret di Jakarta Utara Ditembak
- Anggota KKB yang Ditangkap di Bandara Ilaga Pernah Serang dan Tembak Warga Sipil
- Bos Debt Collector Buronan Polda Jateng Ditangkap di Jambi, Terancam 9 Tahun Bui
- Departemen Kehakiman Filipina Apresiasi Polri Tangkap Alice Guo
- 3 Buronan Pencuri Modus Pecah Kaca-Gembos Ban Mobil Beraksi di Jabar