Pemuda Sontoloyo, Menabung untuk Beli Sabu-Sabu
jpnn.com, SIDOARJO - Petugas Polsek Sukolilo membekuk Sendi Yudha, 22, warga Perumahan Citra Asih, Sidoarjo.
Uang yang seharusnya ditabung untuk kebutuhan hidupnya malah digunakan untuk membeli sabu-sabu (SS). Dia ditangkap di sekitar Jalan Ngaglik sesaat setelah bertransaksi.
Kanitreskrim Polsek Sukolilo Ipda Supranoto mengatakan, dia bersama anggota merasa curiga saat ada pengendara yang berhenti di kawasan rel kereta.
Saat itu pukul 23.30 pada pekan lalu. Pelaku terlihat menunggu seseorang sembari toleh-toleh memperhatikan keadaan sekitar.
"Kita tunggu sampai terbukti ada transaksi narkoba. Tapi, memang sudah kita curigai," ujarnya.
Setelah bertemu dengan orang, lanjut Ipda Supranoto, anggota langsung menyergap pelaku.
Kala itu, Sendi berkendara dengan sepeda motor sendirian. Saat digeledah, di kantong celananya ada dua paket SS dalam klip kecil.
Pelaku lain kabur dari kejaran anggota. "Dari hasil penyidikan, dua SS tersebut masing-masing seberat 0,22 dan 0,26 gram. Dibeli seharga Rp 200 ribu per paket ," ujar Ipda Supranoto.
Pecandu menabung semua uangnya agar bisa membeli sabu-sabu untuk dikonsumsi sendiri.
- Bukan Gegara Stres, Ternyata Ini Alasan Andrew Andika Konsumsi Narkoba
- Chandrika Chika Cs Bakal Menjalani Rehabilitasi di Lido
- Irjen Fadil Sebut Hukuman Penjara Tidak Berguna Bagi Pecandu Narkoba
- Para Pecandu Sabu-Sabu Ini Kocar-Kacir Ketika Digerebek Intel Brimob
- Tetangga Curiga dengan Kelakuan AI, Begitu Polisi Mendobrak Pintu, Ternyata
- Perankan Pecandu Narkoba, Sheila Dara Belajar dari sosok Ini