Pemuda Tani Indonesia Gelar CEO TALK 2020

Pemuda Tani Indonesia Gelar CEO TALK 2020
Suasana Acara CEO TALK 2020 Pemuda Tani Indonesia di Gedung SMESCO, Senin, 20 Januari 2020. Foto: Humas Pemuda Tani

Ketua OKK Pemuda Tani Indonesia, Pipink A Bisma mengatakan bahwa Pemuda Tani Indonesia memiliki beberapa unit bisnis di beberapa daerah di Indonesia. Unit bisnis ini ada yang berjalan dengan baik tetapi ada beberapa unit yang terkendala karena kurangnya modal. Lebih jauh dia mengatakan bahwa, Pemuda Tani Indonesia berkomitmen untuk memajukan petani Indonesia melalui kegiatan pemberdayaan.

Di bagian terakhir acara, Divisi Social Entrepreneurship BRI, Arif Satriya membagikan informasi program kredit usaha rakyat dari Bank BRI yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk pengembangan usaha produktif. Beliau menegaskan bahwa untuk petani, cicilan pembayaran pinjaman bisa dilakukan bulanan atau musiman, hal ini disesuaikan dengan saat musim panen petani.(fri/jpnn)

Pemuda Tani Indonesia menggelar kegiatan CEO TALK 2020 yang mempertemukan para pengusaha pemula dan pemuda dengan para CEO Perusahaan Nasional.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News