Penalti di Menit Akhir Buyarkan Kemenangan Tim Indonesia U-19 vs Qatar Jilid II

Qatar mendapatkan peluang matang duluan pada menit ke-21 saat sepakan Jassemi terkena tiang gawang M Ady Stryo.
Qatar kembali mengancam saat sepak pojok terjadi dan kemelut pun tercipta, beruntung Adi Satryo berhasil menepis bola sehingga skor masih 0-0.
Sampai jeda babak pertama, skor kacamata masih bertahan.
Memasuki babak kedua, Indonesia tampil lebih menekan. Motivasi pemain untuk tampil lebih baik dan bisa menang dengan lebih banyak gol membuat serangan bertubi-tubi dilakukan.
Gol akhirnya tiba, saat sebuah lemparan ke dalam dari Pratama Arhan, mampu disambar dengan sempurna oleh Saddam Gaffar menit ke-63. Indonesia unggul 1-0!
Tertinggal, Qatar mencoba untuk lebih meningkatkan serangan. Upaya tim asal Timur Tengah itu sejatinya mampu dihentikan Indonesia, sampai akhirnya pertandingan masuk menit ke-76. Permainan mulai terlihat menjadi keras.
Pemain kedua tim berkali-kali terlibat tabrakan dan saling dorong saat mempertahankan bola.
Wasit pun sampai memberikan kartu kuning kepada pemain baik dari Qatar maupun Indonesia, agar tak meneruskan gaya main keras mereka.
Timnas Indonesia U-19 gagal mengulangi keperkasaan di pertemuan pertama saat berjumpa kembali dengan Qatar untuk kali kedua. Laga uji coba ini berakhir sama kuat.
- Jadi Wapres Federasi Sepak Bola Korsel KFA, Shin Tae Yong Singgung Hasil Timnas U-17
- Shin Tae Yong Ditunjuk Menjadi Waketum Federasi Sepak Bola Korsel
- 3 Berita Artis Terheboh: Kasus Willie Salim Bikin Heboh, Kondisi Titiek Puspa Diungkap
- Keseruan Fuji Bikin Konten Velocity Bareng Shin Tae-yong
- Nobar Timnas Indonesia, Iwan Bule Bicara Fondasi Skuad Garuda Peninggalan Shin Tae Yong
- Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain Bersama STY, Harga Tiket Hingga Rp1 Juta