Penambahan Baru Armada Meratus Tingkatkan Kapasitas Pengiriman Internasional
Acara yang diselenggarakan Senin, 12 Agustus 2024, ini ini dihadiri oleh jajaran direksi Meratus dan Guna Mulyana, Direktur Utama PT IPC Terminal Petikemas, beserta timnya.
Keith Choo menekankan bahwa pengenalan MV Meratus Kaimana adalah bagian integral dari strategi peremajaan armada Meratus yang bertujuan untuk memperkuat kapasitas pengiriman internasional perusahaan.
Langkah ini diperlukan untuk merespons peningkatan permintaan pengiriman dan mengatasi tantangan, seperti kemacetan pelabuhan dan jadwal pengiriman internasional yang ketat.
"Dengan terus berinvestasi pada aset dan solusi pengiriman khusus, Meratus akan memperkuat posisinya di pasar pengiriman internasional, khususnya di Asia," tuturnya.
Sementara itu, Direktur Utama IPC TPK Guna Mulyana menyampaikan bahwa dari sisi terminal IPC TPK akan memastikan kesiapan alat dan perencanaan dalam memberikan layanan bongkar muat yang efisien.
"Optimalisasi layanan layanan bongkar muat IPC TPK akan mendorong efisiensi energi di sisi terminal," kata dia.
Armada baru Meratus dilengkapi dengan inovasi terbaru yang dirancang khusus untuk meningkatkan produktivitas dengan mengurangi waktu bongkar muat selama kapal berada di pelabuhan, sehingga meminimalkan waktu tunggu. (jlo/jpnn)
Penambahan baru armada Meratus meningkatkan kapasitas pengiriman internasional.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh