Penampakan Asus ZenBook 14X OLED Space Edition, Laptop dengan Elemen Futuristik
jpnn.com, JAKARTA - Asus meluncurkan laptop ZenBook 14X OLED Space Edition.
Dikutip dari GSM Arena laptop itu ditenagai oleh CPU Intel Core i9-12900H Generasi ke-12 terbaru dengan GPU Iris Xe terintegrasi yang dipasangkan dengan RAM hingga 32GB.
Sesuai namanya, perangkat itu mengemas layar OLED 14 inci dengan rasio aspek 16:10 dan kecepatan refresh 90Hz.
ZenBook 14X OLED Space Edition memiliki layar sekunder OLED mini 3,5 inci di cover yang dapat menampilkan berbagai animasi, pemberitahuan, status baterai, tanggal dan waktu, serta teks yang dapat disesuaikan pengguna.
Bagian sasis memiliki beberapa elemen yang tampak futuristik menyerupai pesawat ruang angkasa.
Selain itu, laptop itu juga memiliki Standar Komando Sistem Luar Angkasa AS (SMC-S-016A).
Oleh karenanya, ZenBook 14X OLED Space Edition tahan terhadap getaran dan suhu yang sangat rendah atau tinggi.
Namun, dengan berukuran 14 inci, laptop ini tidak memiliki numpad, tetapi Asus memungkinkan pengguna meletakkannya di touchpad bercahaya LED. Pembaca sidik jari terintegrasi ke dalam tombol daya.
Asus meluncurkan laptop ZenBook 14X OLED Space Edition yang mengemas layar OLED 14 inci dengan rasio aspek 16:10 dan kecepatan refresh 90Hz.
- ASUS Siapkan ExpertBook P5, Copilot+ PC Pertama untuk Bisnis Berbasis AI
- 7 Kiat Agar Tetap Sehat Saat Kerja di Depan Komputer Seharian
- Download Aplikasi di Laptop Jadi Makin Lancar Pakai Biznet
- Setelah iPhone 16, Apple Akan Meluncurkan MacBook Generasi Terbaru
- Advan Meluncurkan 360 Stylus Pro, Intip Spesifikasi dan Harganya
- Gak Pakai Ribet, Ini 5 Cara Download Aplikasi di Laptop untuk Pemula