Penampakan Buaya yang Kerap Meneror Warga Kediri, Aneh

Penampakan Buaya yang Kerap Meneror Warga Kediri, Aneh
Penampakan buaya yang dievakuasi dari sungai di Desa Janti, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Rabu (23/3) malam. ANTARA/HO-Dokumentasi pribadi

Kepala Dusun Janti Surdino mengatakan buaya itu diketahui dari laporan warga yang memancing di sungai.

Beberapa pemancing mengaku sering melihat penampakan buaya di sungai.

Akhirnya, kejadian itu dilaporkan ke BKSDA dengan harapan bisa dievakuasi.

"Kami laporkan ke BKSDA. Kalau dari warga ukuran buaya sekitar 1,5 meter dan aktivitasnya saat terlihat masyarakat sedang berjemur," kata Surdino.

Sebelumnya, BKSDA juga berhasil mengevakuasi anak buaya berukuran 50 sentimeter di anak Sungai Brantas, tepatnya di Kelurahan Dermo, Kota Kediri.

Namun, BKSDA di Banyakan, Kabupaten Kediri, mengungkapkan temuan itu bukan sekali ini.

Sejak 2020 sudah tiga kali laporan. Hasilnya, dua ekor anak buaya dievakuasi, sedangkan satunya kabur. (antara/jpnn)

Buaya berukuran sekitar 1,5 meter kerap muncul dan berjemur saat warga Kediri sedang mancing di sungai.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News