Penangkaran Kenari, Datangkan Pejantan Tangguh dari Eropa

Terus dikembangkan dan sekarang memiliki 50 betina dengan berbagai jenis dan 12 ekor pejantan tangguh yang merupakan burung berprestasi.
“Yang kita utamakan adalah kualitas. Tentunya sebagai penangkar kita harus menjaga kepercayaan orang. Makanya pejantan harus berkualitas,” ujar Ario.
Bahkan, sambungnya, ada dua burung yang khusus didatangkan dari Eropa. Keduanya Kenari Yorkshire. Mereka mengeluarkan kocek yang tak sedikit. Mencapai jutaan rupiah.
“Kita pesan. Kita kan juga punya relasi untuk memesan itu. Kita percaya dan pesan, akhirnya memang datang,” bebernya.
Untuk anakan penangkarannya menghasilkan 10 sampai 15 ekor per bulan dengan jenis Lokal, AF, F1, F2 dan F3. Harganya Mulai dari Rp300 hingga Rp jutaan rupiah. Tergantung dari keturunan dan jenisnya.
Menurutnya, banyak dari hasil penangkarannya yang menjadi juara. Bahkan, ada yang juara di luar Provinsi Jambi.
Untuk pasar penjualannya selain dari Kota Jambi, juga dikirim ke Medan, Padang, Bangka dan Palembang.
Untuk memegang kepercayaan konsumen, prinsipnya yakni kejujuran. Itulah yang menjadi prinsip kedua penangkar ini.
Berawal dari hobi, kedua pemuda ini memiliki penangkaran kenari dengan nama PM 77 dan Pakar.
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu