Penasaran Balas Dendam
Minggu, 16 Oktober 2011 – 11:34 WIB
ROMA - Selalu kalah dalam empat derby terakhir, membuat Lazio sangat penasaran. Tiga kekalahan di antaranya dialami ketika sudah ditangani Edoardo Reja. Makanya, dia sangat penasaran untuk menekuk rival sekota AS Roma. Pada bentrok sebelumnya, karena kurang tenang, Lazio harus kehilangan dua pemain akibat kartu merah. Mereka juga akhirnya kalah 0-2 dari Roma. "Semua orang berharap banyak kepada kami. Kami akan masuk ke lapangan dengan segenap hati kami," ujar Reja.
Kesempatan Lazio dan Reja membalas dendam dan mengakhiri dominasi Roma terbuka pada derby della capitale dini hari nanti di Olimpico Roma (tayangan langsung Indosiar pukul 01.30 WIB).
Baca Juga:
Reja meminta para pemainnya untuk tetap tenang dan tidak mudah terpancing panasnya atmosfer derby. Dengan begitu, baru mereka bisa mengatasi Roma. "Kami hanya harus fokus di lapangan dan memainkan laga hebat," kata Reja, seperti dikutip Soccernet.
Baca Juga:
ROMA - Selalu kalah dalam empat derby terakhir, membuat Lazio sangat penasaran. Tiga kekalahan di antaranya dialami ketika sudah ditangani Edoardo
BERITA TERKAIT
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia
- Persebaya Datang ke Solo dengan Pasukan Mengerikan
- MotoGP 2025: Tim Milik Valentino Rossi Akan Launching di Jakarta, Catat Tanggalnya
- Pesan Pertama Patrick Kluivert Setelah Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
- Reaksi Mees Hilgers Seusai Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bung Kus Berkomentar Begini