Pencairan PKH Tahap Dua Dimulai, Kali Ini Giliran Kalbar Dulu Ya...
jpnn.com - PONTIANAK - Program Keluarga Harapan kembali mencairkan dana untuk tahap kedua. Proses pemberian dana itu dilakukan di Kalimantan Barat (Kalbar) oleh Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa, Sabtu (11/6) sore.
Pada pencairan kali ini, ada dua titik yang menjadi fokus pelaksanaan pemberian bantuan secara resmi tersebut, yakni di kota Pontianak dan Kabupaten Mempawah.
"Momen pencairan dibagi dalam empat tahap. Yang pertama April, kedua Juni, ketiga September, dan yang keempat Desember," kata Khofifah saat memberikan dana PKH di Kantor Pos Pontianak.
Para penerima PKH adalah masyarakat yang tidak mampu. Mereka yang menerima PKH ada tiga kategori, dari keluarga yang disebut golongan sangat miskin tersebut. Yakni anak yang berusia 0-6 tahun, anak di bawah usia 18 tahun yang belum menyelesaikan pendidikan dasar, dan Ibu Hamil atau yang baru melahirkan (nifas).
"Dana total PKH ialah 1,2 juta setahun dan dibagikan 4 kali secara bertahap," ujar Khofifah.
Di Pontianak, ada enam kecamatan dengan jumlah penerima bantuan 2.905 keluarga. Kemudian, di Kabupaten Mempawah, sembilan kecamatan dengan jumlah 1.180 keluarga yang menerima bantuan PKH ini. (dkk/jpnn)
PONTIANAK - Program Keluarga Harapan kembali mencairkan dana untuk tahap kedua. Proses pemberian dana itu dilakukan di Kalimantan Barat (Kalbar)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Tenda Dua Lantai di Mina, Fasilitas Baru untuk Jemaah Haji Khusus
- Dinas Pertamanan DKI Temukan Penebangan Pohon Tanpa Izin di Menteng
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 19 November: Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar di Indonesia
- Nelayan yang Hilang di Bangka Barat Sudah Ditemukan, Jasadnya Tak Utuh