Pencari Kayu Bakar Temukan Tulang Manusia Berserakan di Kebun
jpnn.com - MUARABULIAN - Warga Dusun Simpang Kilangan, Kecamatan Muarabulian, Batanghari, Jambi, Minggu (3/5) pagi dihebohkan dengan temuan tengkorak dan kerangka manusia di kebun milik warga RT 02 Lorong Ilo.
Sugiman, warga RT 03 yang pertama kali menemukan, melihat tulang belulang dan pakaian korban dalam kondisi berserakan di lokasi. Sekitar pukul 06.30 WIB, Sugiman sedang mencari kayu bakar di dalam kebun. Secara tidak sengaja dirinya menemukan tengkorak manusia dengan kondisi kerangka telah berserakan.
Sugiman yang kaget dengan penemuan itu langsung meninggalkan lokasi dan melaporkan temuannya pada Ketua RT 02 Dusun Simpang Kilangan, Sotomo. Pak RT tersebut kemudian melaporkan temuan ini kepada lurah dan pihak kepolisian.
Laporan yang disampaikan Sugiman ternyata benar adanya. Di dalam kebun, kepolisian menemukan kerangka, tengkorak dan tulang belulang serta pakaian korban dalam kondisi berserakan. Di TKP ini kepolisian turut menemukan lakban beserta tali. Kuat dugaan korban meninggal akibat dibunuh.
Sebelum dihabisi, korban kemungkinan diikat dan mulutnya dilakban. “Kemungkinan besar korban ini dibunuh. Karena kita juga menemukan lakban dan tali di sekitar kerangka tersebut,” kata Kapolsek AKP Suwondo, seperti dilansir dari Jambi Independen (Grup JPNN), Minggu (3/5) malam.
Peristiwa yang menimpa korban diperkirakan kepolisian sekitar dua bulan lalu. Daging korban cepat habis karena kemungkinan besar binatang hutan ikut memakannya. “Belum lama, paling dua bulanan sebelum ditemukan,” ujarnya.
Kepolisian sendiri belum bisa memperkirakan korban dihabisi dengan cara seperti apa. Soalnya, di lokasi tidak ditemukan alat berupa sajam atau benda tumpul lainnya. “Kita belum tahu, masih dalam lidik,” sebutnya.
Kerangka, tengkorak dan tulang belulang korban sendiri saat ini telah disimpan di kamar mayat RS Hamba. Kepolisian masih mengupayakan mengungkap identitas korban tersebut. “Identitas korban masih dalam lidik, mudah-mudahan segera terungkap,” sebutnya.
MUARABULIAN - Warga Dusun Simpang Kilangan, Kecamatan Muarabulian, Batanghari, Jambi, Minggu (3/5) pagi dihebohkan dengan temuan tengkorak dan kerangka
- Gedung Layanan RS Bhayangkara Ruwa Jurai Diresmikan, Ini Pesan Kapolda Lampung
- INKANAS Pengda Riau Raih 2 Emas di Kejurnas Piala Kapolri 2024
- Antisipasi Penimbunan Bahan Pokok Menjelang Nataru, Pemkab Kotim Siapkan Langkah Strategis
- Pj Gubernur Kaltim Resmikan Rehabilitasi Bendungan Babulu PPU
- Warga Binaan Kabur dari Lapas Kayuagung, Petugas Jaga Diperiksa Kanwil Kemenkumham Sumsel
- Banjir Bandang Menerjang Sejumlah Desa pada 2 Kecamatan di Bondowoso