Pencarian 2 Bocah Hilang di Kali Bekasi Dilanjutkan, Tim SAR Pakai 3 Cara

jpnn.com, BEKASI - Pencarian dua bocah laki-laki yang hilang tenggelam di Kali Bekasi, wilayah Rawalumbu, Kota Bekasi kembali dilanjutkan, Senin (8/8).
Kepala Kantor SAR Jakarta Fazzli mengatakan puluhan personel SAR gabungan dikerahkan guna menemukan dua korban berinisial Y (12) dan S (12).
"Pencarian tetap akan kami maksimalkan pada hari ini dengan mengerahkan seluruh kemampuan personel SAR gabungan serta peralatan SAR yang ada di lapangan dengan harapan korban segera ditemukan," kata Fazzli dalam keterangan tertulis.
Fazzli menjelaskan pencarian kedua korban hari ini dibagi menjadi tiga area.
Pertama, pencariam dilakukan menggunakan perahu dengan jarak lima kilometer dari lokasi kejadian.
Kedua, pencarian dilakukan melalui jalur darat.
"Ketiga, melakukan pencarian dengan Aqua Eye dan USD serta dilakukan penyelaman sekitar lokasi kejadian dengan radius sepuluh meter," ujar Fazzli.
Sebelumnya, dua bocah laki-laki hilang tenggelam di Kali Bekasi, wilayah Rawalumbu, Kota Bekasi, Minggu (7/8) siang.
Pencarian dua bocah laki-laki yang hilang tenggelam di Kali Bekasi, wilayah Rawalumbu, Kota Bekasi dilanjutkan Senin (8/8). Simak kelanjutannya
- Hanyut di Sungai Belawan, Bocah 6 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- 2 Lansia Hilang Tenggelam di Perairan Sungai Musi, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian
- Siswi Kelas 3 SD Tenggelam di Sungai Komering, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian
- 2 Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, 1 Masih Hilang
- Nelayan Terjatuh & Hilang di Perairan Karangbubu Bangka, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian