Pencipta Flappy Bird Siapkan Versi Terbaru

jpnn.com - SETELAH sempat mengguncang para pecinta games aplikasi smartphone, Flappy Bird "dibunuh" Dong Nguyen, penciptanya sendiri pada Februari lalu. Hal itu membuat banyak pecinta games yang memainkan burung terbang melewati rintangan itu frustasi. Namun beberapa bulan setelah peristiwa "pembunuhan" itu, muncul kabar baik. Saat diwawancara situs berita CNBC, Dong Nguyen mengaku sedang mempersiapkan peluncuran Flappy Bird terbaru yang sudah dilengkapi beberapa fitur terbaru.
Developer game mobile asal Vietenam tersebut menyatakan bahwa Flappy Bird versi terbaru itu akan dirilis pada Agustus 2014. Nah, yang terbaru, nantinya Flappy Bird bisa dimainkan multiplayer.
Sayangnya belum dijelaskan bagaimana tampilan Flappy Bird yang teranyar.
"Saya sedang mempertimbangkan hal tersebut (meluncurkan kembali Flappy Bird). Jika permainan ini kembali tersedia, akan ada pemberitahuan," kata Dong Nguyen seperti dilansir Cnet. (mas/jpnn)
SETELAH sempat mengguncang para pecinta games aplikasi smartphone, Flappy Bird "dibunuh" Dong Nguyen, penciptanya sendiri pada Februari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS