Pencopet Fans Figo Ditangkap
Minggu, 30 Januari 2011 – 16:15 WIB
KESAL: Iwan, salah satu korban pencopetan, saat menyaksikan kehadiran Luis Figo pada iven Indonesia Menggiring Bola di Silang Barat Lapangan Monas, Minggu (30/1). Foto: Budi/JPNN
JAKARTA -- Kehadiran Luis Figo pada iven Indonesia Menggiring Bola di Silang Barat Lapangan Monas, Minggu (30/1) tercoreng dengan beraksinya sejumlah copet. Saat mantan pemain Real Madrid ini masih berada di atas panggung sebelum menggiring bola dimulai, Farhan sebagai Host telah mengumumkan hilangnya dompet coklat milik seorang pria. Ternyata korbannya tak hanya satu orang saja. Iwan, pendukung Figo yang datang dari Kelapa Gading mengaku ikut menjadi korban kecopetan. Seorang wanita berjilbab ikut kehilangan dompetnya. “Dompet saya hilang waktu lagi antri tukar tiket dengan bole,” kata Iwan usai melaporkan hal itu kepada polisi yang berada di tempat tersebut.
Beruntung, petugas kepolisian dan Sat Pol PP berhasil menangkap pelaku pencopetannya. “Dua orang telah diamankan di pos polisi,” kata Kusno, petugas Sat Pol PP yang ikut menangkap pencopet.
Baca Juga:
Sementara, polisi yang berpatroli melalui pengeras suara meminta bagi siapa yang merasa kehilangan dompetnya untuk melapor ke Pos Polisi Gambir. Dari hasil penangkapan itu, dua dompet telah diamankan dari pelaku.
Baca Juga:
JAKARTA -- Kehadiran Luis Figo pada iven Indonesia Menggiring Bola di Silang Barat Lapangan Monas, Minggu (30/1) tercoreng dengan beraksinya sejumlah
BERITA TERKAIT
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka