Pencuri Laptop Tewas Dimassa
Selasa, 24 Januari 2012 – 16:30 WIB
BANDARLAMPUNG – Aksi main hakim sendiri menewaskan Senen (20), warga Cukuhbalak, Tanggamus. Pemuda ini diduga mencuri di rumah Drs. Heri Purnomo, M.Pd. (43), warga Jl. Bhayangkara, Kelurahan Rajabasa Raya, Kecamatan Rajabasa, Bandarlampung, Minggu (22/1) sekitar pukul 04.30 WIB. ’’Ketika kami ke lokasi kejadian, kondisi pelaku sudah mengkhawatirkan dengan luka di sekujur tubuhnya. Kami kemudian membawanya ke RS Bhayangkara untuk mendapatkan pertolongan,” kata Mantoni.
Sebelum mengembuskan napas terakhir, Senen sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara. Kemudian ia dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM) dan meninggal di sana.
Baca Juga:
Kapolsekta Rajabasa AKP Mantoni Tihang menuturkan, sebelum beraksi, Senen menjebol pintu belakang rumah Heri. Kemudian ia mengambil satu unit laptop dan ponsel. Namun, ketika hendak kabur, Heri terbangun dan berteriak maling. Warga berdatangan dan menangkap Senen. Pemuda itu kemudian dihajar warga.
Baca Juga:
BANDARLAMPUNG – Aksi main hakim sendiri menewaskan Senen (20), warga Cukuhbalak, Tanggamus. Pemuda ini diduga mencuri di rumah Drs. Heri Purnomo,
BERITA TERKAIT
- Wartawan Mengalami Tindakan Represif Saat Wawancara Wali Kota Semarang
- Terduga Bandar Narkoba yang Tikam Polisi Saat Penggerebekan Dikenakan Pasal Berlapis
- Terungkap, Identitas Pria yang Jatuh dari Lantai 11 Mal PVJ Bandung
- Longsor di Toraja Utara, 2 Korban Meninggal Dunia
- Kombes Syahduddi Resmi Jabat Kapolrestabes Semarang Menggantikan Kombes Irwan Anwar
- Pelajar Tenggelam di Sungai Niru Muara Enim Ditemukan Meninggal Dunia